Harga Kawasaki J125 Terbaru 2023 : Spesifikasi & Review

Harga Kawasaki J125 – Ada kabar gembira bagi anda yang suka akan motor matic, dimana motor seperti ini dibuat untuk memudahkan hidup sobat dalam berbagai hal, karena bagi pemiliknya nantinya hanyalah perlu mengatur putaran gas dan mengendalikan pengereman saja, tanpa harus susah memindah gigi layaknya motor kopling manual, sekarang ini kabar terbaru kembali berhembus, dimana disebutkan matic bertubuh bongsor yang sebenarnya bukanlah menjadi satu hal terbaru, karena sebelumnya memang sudah di rilis di luar negri, yakni Kawasaki J125 kabarnya akan masuk pasar otomotif tanah air.

Tentunya andanya kabar demikian menjadi satu angin segar sekaligus menjadi satu warna baru selain merek Honda dan Yamaha yang mendominasi di pasaran. Nantinya bila benar pabrikan motor yang di sebut sebagai “Si Hijau” ini benar – benar memasukan motor matic tersebut ke negri tercinta kita ini, pastinya bakal menjadi satu pesaing berat bagi para kompetitornya, seperti halnya Yamaha NMAX dan Honda PCX yang sudah lebih dulu mengaspal di jalanan. Lalu apa sajakah hal menarik serta yang bisa di jadikan pertimbangan sobat ketika memilihnya, selengkapnya dapat simak ulasan Spesifikasi dan Harga Kawasaki J125 berikut ini.

Spesifikasi dan Harga Kawasaki J125

Spesifikasi dan Harga Kawasaki J125
Spesifikasi dan Harga Kawasaki J125

Desain dan Dimensi

Lain dari para kompetitornya, kawasaki J125 terbaru jelas membawa aura atau ciri khas yang telah lama dipertahankan oleh pihak kawasaki itu sendiri, yang tidak lain usung gaya sporty, agresif dan tajam. Apalagi penggunaan visor berukuran besar yang memenuhi bagian depan, selain berfungsi melindungi pengendara dari terpaan angin secara langsung juga meningkatkan sisi aerodinamis pada matic terbaru kawasaki yang satu ini. Tidak hanya itu, rasa nyaman bakal dirasakan langsung oleng pengemudi dan pembonceng berkat tempat duduk / kol berbalut kulit pilihan plus busa tebal.

Sementara itu deck dashboard luas juga diberikan oleh kawasaki J125, yang nantinya memungkinkan pengendara lebih leluasa saat memposisikan kaki, sehingga meminimalisir rasa pegal ketika menempuh perjalanan jauh. Posisi riding nantinya membuat sobat sebagai pengendara duduk tegap, kemudian tidak ketinggalan behel yang meruncing ke belakang tidak lupa ditempatkan pada bagian belakang ini oleh kawasaki, yang setidaknya memiliki dua fungsi, sebagai pegangan pembonceng sekaligus menambah nilai penampilan sporty.

Lantas di sisi penerangan, J125 mengandalkan headlamp dengan dua buah lampu utama yang di bungkus cover meruncing, selain keren juga memastikan pengemudi dapat melihat secara jelas apa yang ada didepannya pada saat malam hari. Lalu berbicara desain, motor yang mengambil basis dari kymco downtown ini makin gagah dengan spakbor depan berukuran besar, stoplamp yang dibentuk melebar, kokpit dilengkapi instrument digital dan analog, knalpot yang juga memiliki ukuran besar dan memanjang, yang membuatnya pantas disebut sebagai “moge look”.

Dapur Pacu

Dapur Pacu Kawasaki J125
Dapur Pacu Kawasaki J125

Di luar negri berbeda dengan di dalam negri, kebanyakan motor matic disana menggunakan kapasitas mesin kecil, seperti apa yang dibawa oleh Matic besutan kawasaki ini, dimana dirinya ditenagai mesin single silinder 4-valve, berkapasitas 125cc, didukung teknologi SOHC. Meski demikian, bukan berarti hal itu bisa sobat remehkan, pasalnya berkat teknologi terkini, termasuk adanya sistem suplai bahan bakar fuel injection, membuatnya dapat semburkan power maksimum sebesar 12,82 dk pada 8500rpm, dan torsi 10,9 Nm pada putaran 7.750rpm, yang dapat membawa para pengendara merasakan sensasi seru ketika berkendara.

Terlebih lagi, ukuran tubuhnya yang besar, matic bongsor ini hanya memiliki bobot 180kg, lalu transmisi di lengkapi teknologi CVT, dengan melihat akan hal ini, tentu menjadikan tarikan terasa responsif, kemudian tenaga mesin yang dimilikinya jelas sangatlah cukup untuk membawanya lincah waktu di jalanan. Dan sobat otomotif tidak perlu ragu lagi ketika melakukan perjalanan jauh, dikarenakan sistem pendinginan mesin didukung liquid cooling, alhasil suhu mesin akan selalu terjaga pada kondisi yang sebagaimana mestinya.

Suspensi dan Kaki – Kaki

Posisi Riding Kawasaki J125
Posisi Riding Kawasaki J125

Sama halnya dengan tempat duduk yang nyaman, J125 bekali diri dengan suspensi teleskopik, biarpun bukan model upside down, akan tetapi hal tersebut tidak mempengaruhi kestabilan motor ketika berjalan, belum lagi belakang yang juga membawa dual shockbreaker, sobat otomotif bakal makin PD ketika melahap tikungan tajam, baik itu ketika berkendara sendiri maupun berboncengan. Belum lagi ban gambot berukuran 120/80-14 di sisi depan dan belakang berupa ban 150/70-13 menambah tinkan kenyamanan yang ada.

Berlaih ke sisi keamanan berkendara, dibalik harga kawasaki J125 yang begitu tinggi terpdapat satu teknologi canggih, yang akan membuat sobat otomotif tidak perlu khawatir ketika berada di jalanan, selain membawa dual disc brake, kedua bagian ini di optimalkan dengan teknologi ABS, jadi tidak perlu takut lagi ketika sobat harus melakukan pengereman secara mendadak, karena teknologi tersebut akan memastikan putaran roda tidak terkunci bahkan sekalipun pengereman dilakukan pada kondisi jalanan basah.

Fitur

Secara teknologi tidak terlalu banyak yang ditawarkan oleh kawasaki J125, akan tetapi apa yang dibawanya sudah lebih dari cukup untuk bisa memberikan rasa nyaman terhadap para penggunanya, terutama dari segi desain yang membuat posisi riding menjadi tegap, kokpit yang dilengkapi dengan panel digital, meski berukuran mini, akan tetapi didalamnya terdapat indikator lengkap, mulai dari jumlah bahan bakar, odometer, sedangkan panel analog didalamnya dilengkapi berbagai indikator dengan opsi warna atraktif, yang memudahkan sobat memahami kondisi motor.

Tidak lua socket 12v ditambahkan pada laci yang terdapat pada deck depan atau lebih tepatnya didalam tempat penyimpanan yang ada dua dibawah kemudi, pada bagian ini sobat selain bisa charge gadget, juga dapat menyimpan barang berukuran kecil didalamnya. Bagasinya juga lebar dan luas yang dapat menampung barang bawaan dalam jumlah banyak. Sedangkan teknologi pengereman juga sudah mendukung adanya ABS. Ada lagi brake lever pada bagian handle kanan maupun kiri yang dapat di atur sampai dengan 4 posisi. Ban yang digunakannya terbilang lebar dan besar dikelasnya, bagaimana menurut sobat ? jika masih penasaran akan spesifikasi Kawasaki J125, detailnya dapat cek langsung dibawah.

Spesifikasi Kawasaki J125

Spesifikasi Kawasaki J125
Spesifikasi Kawasaki J125

Spesifikasi Kawasaki J125

Mesin
Tipe 4-stroke, SOHC
Kapasitas 125 cc
Diameter Langkah 54 x 54,5 mm
Rasio Kompresi 10,7:1
Power Max 14 PS / 9000 rpm
Torsi Max 11,5 Nm / 7500 rpm
Pendingin Liquid Cooled
Sistem Bahan Bakar Injeksi
Starter Electric stater
Transmisi CVT
Bodi
P x L x T 2.235 x 775 x  1.260 mm
Berat Isi 182 kg
Tinggi Tempat Duduk 775 mm
Tinggi terhadap tanah 145 mm
Jarak Sumbu Roda 1.555 mm
Pemakaian bahan bakar 13 Liter
Rangka dan Kaki-Kaki
Rangka Tubular diamond, steel
Suspensi depan Telescopic fork
Suspensi belakang Twin shocks with 5-way adjustable preload
Velg / Ban
  • 120/80-14
  • 150/70-13
Rem Depan Disc
Rem Belakang Disc
Fitur
Fitur
  • Digital Spedometer
  • Output 12v
  • LED Lamp
  • ABS
  • Dll

Review Kawasaki J125

Melihat detail spesifikasi pada tabel di atas memang bisa di bilang tidak ada yang terlihat istimewa, namun lain halnya jika melihatnya dari sisi desain serta teknologi yang dibawanya, tentu lebih baik dibanding motor lain di kelasnya, belum lagi penggunaan ABS yang jarang di temui pada motor sekelas matic 125cc, lalu posisi riding yang sangat mengutamakan kenyamanan berkendara para pengguna yang suka melakukan perjalanan jauh, menjadi satu nilai lebih dari matci terbaru kawasaki ini, lantas berapakah harga Kawasaki J125 ?

Daftar Harga Kawasaki J125

Harga Kawasaki J125
Harga Kawasaki J125

Harga Kawasaki J125 Terbaru

Harga Kawasaki J125 Baru
  • Rp 60 – 70 Jutaan
Harga Kawasaki J125 Bekas
  • Rp
Harga Motor Kawasaki Terbaru

Note :

  • Harga Kawasaki J125 terbaru di atas merupakan sebuah perkiraan
  • Bandrol / Harga Kawasaki J125 pada tabel dapat berubah sewaktu – waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu

Kapasitas mesin boleh kecil akan tetapi desain dan teknologi ala motor eropa menjadi satu nilai yang harus ditebus mahal oleh sobat otomotif, belum lagi beban pajak tinggi yang dibebankan pada motor CBU, menjadikan harga kawasaki J125 kalau memang benar masuk pasar otomotif tanah air, pastinya bakal dibandrol tinggi, atau bisa jadi harga Kawasaki J125 setara dengan Yamaha XMAX yang notabennya memiliki mesin dengan kapasitas diatasnya. Dan bila dibandingkan dengan motor dengan kapasitas mesin yang setara seperti NMAX ataupun Yamaha Aerox juga sudah barang tentu lebih mahal darinya.

Baca Juga Informasi Lainnya
Harga Kawasaki KLX 230 Harga Kawasaki W175 Cafe

Kabar terahir menyebutkan kalau harga Kawasaki J125 ini akan di patok pada kisaran angka 60 jutaan, mahal ? pasti demikian, namun tidak jika melihat dari sisi dari mana motor ini berasal serta bahasa desain yang dibawanya, hal tersebut menjadikannya lumrah bila harga Kawasaki J125 berada pada perkiraan angka jual seperti apa yang kami sebut di atas tadi. Apakah sobat masih tertarik jika benar harga Kawasaki J125 demikian ? kita tunggu saja info lebih lanjut mengenai waktu rilis serta Harga Kawasaki J125 secara resmi nantinya hanya di Otomaniac.

Leave a Comment