Harga Motor Moto Guzzi Terbaru 2023

Harga Moto Guzzi – Apa yang ada di benak sobat otomotif mendengar nama Moto Guzzi ? Aneh ? tentunya sob, soalnya belum lama produsen motor italia tersebut masuk ke negri kita ini indonesia. Datangnya produsen otmotif ini tentunya selain emmberikan pilihan yang lebih variatif terhadap para pengguna, sekaligus memberikan warna tersendiri bagi dunia otomotif. Pasalnya Moto Guzzi memiliki cukup banyak koleksi motor unik dari awal kemunculannya pada tahun 1921.

Bisa dikatakan motor guzzi ini merupakan salah satu dari sekian banyakan produsen otomtif yang terus menjaga ciri khas pada setiap apa yang dibuatnya. Sebut saja desain, hal ini bisa dibilang yang paling terlihat berbeda dari pada motor lainnya, dibagian ini Moto Guzzi tetap mempertahankan tampilan mesinnya yang unik untuk tetap berdiri pada setiap motor yang dibuatnya. Di sektor dapur pacu yang di usungnya, atau mesin, Moto Guzzi membuat selayakanya mobil yang terliihat menayamping ke kanan dan kekiri.

Bahkan sampai dengan penggerak roda belakang, bukan menggunakan rantai sebagai penghubung sekaligus penggerak, tetapi dirinya justru menjadikan gardan sebagai penggerek. Akan tetapi adanya pola yang demikian, menjadi sebuah keuntungan tersendiri, karena sobat tak perlu lagi takut ketika berada pada kecepatan tinggi, tak ada lagi kata putus akibat pemakaian, yang ada hanyalah berisik bila kita telat mengganti olinya, yang adanya gardan menjadi keunggulan serta ciri khas yang cukup unik pada Moto Guzzi.

Selain transmisi serta bagian dapur pacu, desain atu bentuk tubuh dari Moto Guzzi terbilang menggabungkan natara kesan classic dan modern, karena kebanyakan motor yang dibuatnya tampil kental suasana retro, sebut saja Moto Guzzi V7II Racer, tetapi ada pula moto Guzzi dengan tampilan full modern, karena peruntukannya sebagai motor touring, pihak moto Guzzi mendesain bagian tubuhnya bentuk besar dan mendukungnya bersama suspensi ekstra tinggi, yang akan membuatnya nyaman dikendarai baik itu jarak jauh maupun pendek.

Tapi sekali lagi biarpun tampilan dalam nuansa modern, soal mesin tetap di buat dalam tampilan menyamping, hanya saja di bagian dapur pacu atau mesin yang dibawanya tampak lebih kekar dan tidak menyisakan lobang sedikit pun, yang terlihat hanyalah block mesin dan berbagai komponen yang menyertainya. ada 4 kategori yang dimiliki oleh Moto Guzzi, terdiri dari Enduro, Naked, Touring, dan Custom. lalu untuk lebih jelasnya langsung saja simak ulasan lengkapnya dalam Daftar Harga Motor Moto Guzzi Terkini dibawah ini.

Daftar Harga Motor Moto Guzzi Terkini

Daftar Harga Motor Moto Guzzi Terkini
Daftar Harga Motor Moto Guzzi Terkini

1. Harga Motor Moto Guzzi Enduro

Tipe Motor Moto Guzzi Harga
STELVIO 1200 ABS
STELVIO 1200 NTX $15,990

Seri enduro merupakan motor Moto Guzzi yang diperuntukan bagi sobat yang suka akan jalanan terjal, baik itu bebatuan hingga gurun pasir, bisa sobat lihat sendiri di atas, tampak bagian depan memiliki kaki yang kekar dengan di dukung oleh suspensi model up side down, sementara pada bagian belakang menggunakan mmonoshock. Mantapnya lagi, motor yang termasuk dalam kelas enduro meneggunakan mesin berkapasitas lebih dari 1000cc. Dengan bagitu sudah barang tentu performa yang bakal keluar lebih powerfull untuk melahap berbagai medan jalan yang ada didepannya, tetapi sesuai dengan apa yang dimilikinya, membuat harga motor moto Guzzi tidak lah murah, dan bisa langsung cek pada tabel diatas.

Harga Motor Moto Guzzi Naked
Harga Motor Moto Guzzi Naked

2. Harga Motor Moto Guzzi Naked

Tipe Motor Moto Guzzi Harga
V7 II STONE $8,990
V7 II SPECIAL $10,990
V7 II RACER $11,190
V7 II STORNELLO $11,190

Berbeda halnya dengan serie Enduro yang tampil modern, untuk versi Naked, pihak moto guzzi mendesain bagian tubuh dari motor miliknya dalam tampilan klasik yang begitu kental. Dan itu ditunjukannyadengan tampilan headlamp berbentuk silinder atau bundar, sedangkan pada bagian belakang, tampak stop lamp motor jadul. Tapi jangan salah, meski sangat amat klasik, performa dan tenaga yang dihasilkan dari dalam dapur pacu setiap Moto Guzzi versi Naked, pastinya powerfull dan siap memberikan sobat otomotif pengalaman jauh lebih seru ketika berada dijalanan, namun lagi-lagi karena keunikan yang dimiliki olehnya, untuk bisa membawanya pulang paling meinim harus siap sedia Rp.100 jutaan, itupun harga dari luar negri, yang bila masuk ke negri kita ini bakal berubah mejadi berkali-kali lipat karena banyaknya biaya administrasi masuk.

Harga Motor Moto Guzzi Touring
Harga Motor Moto Guzzi Touring

3. Harga Motor Moto Guzzi Touring

Tipe Motor Moto Guzzi Harga
NORGE 1200 GT $15,690
NORGE GT 8V $16,290

Nah kalau yang ketiga ini, sama halnya dengan nomor perama tadi, kesan modern begitu ditunjukan pada bagian body yang membalutnya, dimana pihak Moto Guzzi membngkus seluruh bagian tubuhnya dengann full fairing, sedangkan pada bagian belakang, juga disediakan dua box berukuran besar yang fungsionalitas tinggi, diharapkan adanya dua box tadi penggendara tidak perlu lagi membawa tas maupun rangsel, karena semua bisa masuk kedalam box yang tersedia. Dan tanpa mengurangi kenyamanan, posisi riding juga dibuat sedemikian rupa, yang akan membuat para penggendaranya tidak mudah merasa capek biarpun telah menempuh perjalanan jauh. Kepincut sama motor yang satu ini ?

Harga Motor Moto Guzzi Custom
Harga Motor Moto Guzzi Custom

4. Harga Motor Moto Guzzi Custom

Tipe Motor Moto Guzzi Harga
V9 BOBBER $10,490
V9 ROAMER $9,990
CALIFORNIA 1400 CUSTOM $15,490
AUDACE $16,390
ELDORADO $16,490

Beralih ke varian motor moto Guzzi ketiga, varian custom memiliki tampilan laaknya harley avidson, hanya saja ciri khas Moto Guzzi tetap terlihat pada sektor mesin. Tampilannya pun semakin menarik ketika sobat melihat bagian kedua kakinya yang ditopang oleh ban berukuran gambot, lalu posisi stang yang dibuat lebih tinggi dari dari tempat duduk, yang mau tidak mau, pengguna dipaksa untuk duduk lebih tegap/ Akan tetapi sobat tak perlu khawatir, biarpun mesin berada pada posisi menyamping, tetapi pihak produsen telah memperhatikan hingga detail terkecil sehingga rasa panas akan diminimalisir oleh material yang ada pada bagian mesin. Sementara soal harga motor Moto Guzzi versi custow cukup bervariatif tergantung model dan kapasitas yang sobat pilih.

Note : 

  • Harga motor moto guzzi diatas dapat berubah sewaktu-waktu
  • Harga sengaja tampilkan dalam bentuk dollar, karena bila mengikuti rupiah sulit untuk menjadi stabil, sehingga bila menginginkannya langsung saja dikalikan ke rupiah hari itu juga
  • Label harga diatas kami dapatkan dari sumber terpercaya di luar negri

Semakin besar kapasitas mesin yang sobat pilih, dan semakin unik tampialn bentuk tubuh dari Moto Guzzi, akan sangat berpengaruh terhadap mahal atau tidaknya harga dari Moto Guzzi. Tapi yang namnya hoby serta selera akan menyingkirkan yang namanya kata mahal. Pasalnya semahal apapun, khususnya orang berduit atau konglomerat, untuk memuaskan nafsu yang dimilikinya pasti akan tetap membelinya walaupun hingga harga ratusan juta bahakan sampai dengan milyaran rupiah.

Baca juga : Harga Motor BMW Terbaru 

Tapi itu untuk para konglomerat, sedangkan bagi kami yang beradadi tewngah tidak, diatas juga tidak, tetapi malah diabwah, tentunya akan berfikir berkali-kali untuk mengeluarkan budget hingga ratusan juta hanya untuk membeli sebuah motor, karena kebanykan orang pastinya berfikiran uang ratusan juta pastinya akan dijadikan modal buat membeli rumah, namun lagi-lagi soal hobi tidak memandang akan hal itu, dan yang jelas biarpun Harga Motor Moto Guzzi itu mahal sesuai dengan apa yang dimilikinya serta akan membuat siapa aja puas dengan performa yang dimilikinya.”SALAM OTOMOTIF”

Leave a Comment