Cara Membersihkan Mesin Mobil Dengan Benar, Mudah & Efektif

Cara Membersihkan Mesin Mobil – Ada banyak hal yang perlu diperhatikan ketika memiliki sebuah mobil, mulai dari sisi kebersihan dan kenyamanan berkendara, dimana disini begitu banyak fakor yang dapat mempengaruhinya, terutama satu bagian utama yakni jantung pacu yang berada dibalik kap depan.

Perawatan mesin sendiri tidak hanya sebatas di ganti oli ataupun tune up, melainkan kebersihan dari mesin juga memiliki pengaruh tidak kalah besar, karena dengan menjaga kebersihan mesin, selain menjadikan enak dipandang, juga membuat kita tau akan kondisi mesin yang sebenarnya, apakah ada kerusakan atau tidak, efek dari pemakaian.

Disamping itu pula, kebersihan mesin sangat berpengaruh terhadap performa, pasalnya karena debu yang menumpuk ketika mobil dipakai, dapat menyumbat aliran udara yang masuk kedalam filter, alhasil mesin menjadi kurang bertenaga, dan membuat mobil boros bahan bakar.

Cara Membersihkan Mesin Mobil yang Benar

Cara Membersihkan Mesin Mobil Yang Benar
Cara Membersihkan Mesin Mobil Yang Benar

Namun di sisi lain, dalam membersihkan jantung pacu pada mobil ini tidak bisa sembarangan, karena salah – salah dapat menyebabkan kerusakan serta mobil mogok. Maka dari itu sebelum sobat otomotif lanjut merawat mesin, ada baiknya simak langkah dan Cara Membersihkan Mesin Mobil secara lengkap berikut ini.

1. Mesin Mobil Di Panaskan Terlebih Dahulu

Awal akan membersihkan mesin mobil, mesin wajib dipanaskan terlebih dahulu, dengan maksud agar kotoran yang membandel dapat secara mudah di hilangkan. Karena bila kondisi mesin dingin, kerak – kerak hitam yang menempel pada bagian luar mesin atau part lain menjadi sulit dibersihkan.

Nah waktu memanaskan mesin tidak perlu terlalu lama, yakni 10 menit – 15 menit saja. Setelah itu barulah mesin mobil siap untuk dibersihkan.

2. Gunakanlah Pelindung Tangan

Untuk menghindari hal – hal yang tidak di inginkan, seperti terkena panas mesin secara langsung, karena sebelumnya mesin dipanaskan terlebih dahulu, benda – benda tajam yang terdapat pada beberapa past mobil, serta menghindarkan dari alergi karena kotoran mesin, sebaiknya gunakanlah sarung tangan berbahan kain.

3. Bungkus Komponen Mesin

Selain tangan, hal lain yang perlu diperhatikan lagi sebelum mulai membersihkan mesin mobil adalah membungkus part atau komponen mesin yang memiliki daya listrik menggunakan alumunium foil, yang mana ini guna menjaga sobat terhindar dari sengatan listrik sekaligus menghindarkan konsleting listrik yang dapat terjadi setelah mesin mobil dibersihkan.

4. Semprot Menggunakan Air Bertekanan Rendah

Tidak disarankan menggunakan air bertekanan tinggi ketika akan membersihkan mesin mobil, justru gunakannlah air bertekanan rendah, karena dapat merusak beberapa komponen mobil, dimana nantinya bukan menjadi bersih dan terawat, tetapi memberikan penyakit baru ketika mobil akan di pakai.

5. Terlebih Dahulu Bersihkan Bawah Kap Mobil

Pertama jelas bersihkan bagian bawah kap mesin, karena jika bagian ini menjadi bagian terahir, nantinya ketika membersihkannya, air kotor otomatis akan jatuh kebagian mesin.

6. Sikat dan Spon

Dalam membersihkan bagian mesin ini, alat yang dibutuhkan terbilang mudah untuk di temui, yakni diantaranya spon untuk membersihkan area mesin dengan kotoran ringan atau finishing, sedangkan sikat diperlukan untuk menghilangkan noda membandel, seperti halnya bekal oli yang telah menempel lama dibagian mesin, serta untuk menjangkau bagian sela – sela antara parts satu dengan lainnya.

7. Sabun Khusus Pembersih Mesin / Sabun Colek

Ketika membersihkan mesin tentunya membutuhkan sabun agar bagian mesin makin terlihat mengkilat nantinya. Jika memiliki budget lebih, sobat bisa membeli sabun yang memang khusus untuk membersihkan mesin, akan tetapi jika ingin meminimalisir pengeluaran tapi dengan hasil yang maksimal, sabun colek sangat bisa diandalkan dalam hal ini.

8. Bilas Kembali Dengan Semprotan Air Tekanan Rendah

Jika noda sudah benar – benar terangkat dan mesin terlihat bersih kembali, langkah / cara membersihkan mesin yang benar selanjutnya tinggal bilas menggunakan semprotan air kembali, dan tentunya dengan tekanan rendah, agar air tidak masuk ke celah samungan komponen seperti yang ada pada bagian filter.

9. Pastikan Tidak Ada Noda Sabun yang Tertinggal

Nah ini dia bagian terahir yang tidak bisa di tinggalkan. Agar hasil bersih – bersih mesin lebih maksimal lagi, setelah dibilas, pastikannlah tidak ada bekas sabun yang tertinggal, caranya jelas sangat mudah, yaitu dengan mengelapnya menggunakan kain kering.

10. Panaskan Mesin Kembali Dengan Posisi Kap Tertutup

Setelah selesai semua, mesin kembali dipanaskan dengan posisi kap mesin tertutup, hal ini diperlukan agar area mesin dan mesin benar – benar kering kembali, dan nantinya siap untuk di ajak beraktifitas kembali.

Mudah bukan cara membersihkan mesin mobil, oiya jangan sampai lupa untuk melepas kembali allumunium yang sebelumnya digunakan untuk membungkus bagian yang memiliki daya listrik. Pada intinya jangan sampai salah langkah dan meninggalkan step by step yang kami ulas di atas, agar hasil akhir memuaskan dan menghindarkan mesin dari kerusakan.

Baca Juga Informasi Lainnya
Harga Ban Motor BeAT Terbaru Harga lampu LED motor

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan seputar cara membersihkan mesin mobil yang baik dan benar, semoga bermanfaat bagi sobat sekaligus membantu sobat agar dapat memaksimalkan performa mesin mobil, dan masih ada banyak info otomotif lainnya yang bisa sobat dapatkan hanya di Otomaniac.com. “SALAM OTOMOTIF”

Leave a Comment