Jadi Rekomendasi, TOP 1 Action Matic Cocok Untuk Oli Vario 150

Ada banyak pilihan jenis motor di Indonesia. Salah satu yang paling nyaman dikendarai adalah motor matic. Kenyamanan mengendarai motor matic tidak bisa dibandingkan dengan motor lainnya seperti bebek ataupun sport.

Harga motor matic juga bervariasi, tergantung dari merk, tipe, serta kapasitas mesin. Terlepas dari masalah harga, motor matic dijamin nyaman dikendarai karena tidak terlalu melelahkan saat dipakai berkendara jarak jauh maupun dekat.

Salah satu motor matic yang kami rekomendasikan adalah Honda Vario 150. Motor matic buatan Honda ini memiliki spesifikasi mesin bertenaga dan didukung fitur canggih yang membuat kenyamanan berkendara semakin optimal.

Honda Vario 150 menjadi salah satu motor matic paling nyaman di Indonesia. Namun kenyamanan bisa berkurang jika tidak didukung perawatan yang baik. Oleh karena itulah perlu perawatan dan mengecekan rutin untuk menjaga kesehatan mesin

Di atas kertas, Honda Vario 150 ditenagai mesin berkapasitas 150cc yang dioptimalkan teknologi eSP dan sistem pendingin cairan. Mesin tersebut bisa mengeluarkan tenaga maksimal sebesar 9.7 kW atau setara 13.1 PS pada putaran 8.500 rpm.

Sedangkan torsi yang dihasilkan mencapai 13.4 Nm pada 5.000 rpm. Tenaga dan torsi yang dihasilkan tergolong besar, namun tidak menutup kemungkinan terjadi penurunan performa jika tidak diimbangi perawatan mesin yang baik.

Salah satu cara merawat Honda Vario 150 adalah menggunakan oli mesin berkualitas tinggi. Oli mesin yang digunakan harus sesuai dengan standar mesin Honda Vario 150.

Penggantian oli bisa dilakukan sesuai dengan jarak tempuh kendaraan. Sebagai contoh, apabila setiap hari menempuh jarak 30 km sekali jalan, maka dalam satu hari motor akan menempuh jarak 60 km bila bolak-balik ke rumah.

Itu artinya dalam 100 hari, setidaknya 3.000 km sudah ditempuh. Apabila Honda Vario 150 sudah menempuh jarak 3.000 km ada baiknya melakukan penggantian oli mesin untuk menjaga kinerja motor.

Jangan asal memilih oli mesin untuk Honda Vario 150. Pastikan memilih oli mesin terbaik yang membuat motor nyaman dikendarai. Soal harga tidak perlu khawatir, karena otomaniac.com memiliki rekomendasi oli Honda Vario 150 terbaik dengan harga terjangkau.

Spesifikasi Oli Motor Vario 150

Oli Yang Cocok Untuk Vario 150

Sebelum membahas mengenai rekomendasi oli yang cocok untuk Honda Vario 150, mari kita simak terlebih dahulu spesifikasi oli motor Vario 150.

Menurut informasi yang kami dapatkan dari PT Astra Honda Motor, Honda Vario 150 memiliki spesifikasi oli khusus. Oleh karena itulah tidak boleh asal-asalan dalam memilih oli mesin Vario 150.

Pastikan memilih oli berkualitas yang memiliki tingkat kekentalan sesuai dengan spesifikasi mesin Honda Vario 150. Sebenarnya ada banyak sekali pilihan oli mesin yang bisa dipilih, namun tidak semuanya cocok untuk Vario 150.

Honda Vario 150 sendiri menggunakan mesin dengan teknologi eSP (Enhanced Smart Power). Teknologi tersebut harus diimbangi dengan oli mesin yang mendukung teknologi eSP seperti oli Full Sintetik.

Oli mesin yang dipilih harus memiliki kekentalan 10W-30, sesuai dengan rekomendasi Honda pada buku manual. Alasan kenapa memilih oli dengan tingkat kekentalan tersebut adalah agar sesuai dengan kondisi iklim di Indonesia.

Dipasaran ada banyak sekali oli dengan tingkat kekentalan 10W-30, namun manakah oli terbaik yang sesuai untuk Honda Vario 150 dan memiliki harga terjangkau?

Rekomendasi Oli Vario 150

Oli Top 1 Action Matic Honda Vario 150

PT Astra Honda Motor memiliki produk oli sendiri yang direkomendasikan untuk Honda Vario 150. Meskipun begitu, tidak ada kewajiban bagi pemilik Honda Vario 150 untuk menggunakan oli buatan AHM.

Ada banyak merek oli lainnya yang memiliki kualitas oli mesin lebih baik. Salah satunya adalah TOP 1. Masyarakat Indonesia tentu tidak asing dengan merk oli asal Amerika Serikat tersebut.

TOP 1 telah memasarkan produk oli mesinnya di Indonesia lebih dari 40 tahun. Dengan pengalaman selama itu maka TOP 1 mampu membuat oli mesin berkualitas yang cocok untuk semua kendaraan bermotor.

Lalu apa oli TOP 1 yang cocok untuk Vario 150 esp? Pemilik Honda Vario 150 eSP disarankan untuk menggunakan oli TOP 1 Action Matic.

TOP 1 Action Matic merupakan salah satu produk oli mesin motor matic semi sintetik yang direkomendasikan untuk menjaga kinerja Honda Vario 150 eSP tetap nyaman sejak pertama kali mesin dihidupkan. 

Teknologi TOP 1 Action Matic

Teknologi Oli Top 1 Action Matic Untuk Vario 150

Meskipun berkualitas tinggi, namun harga oli TOP 1 Action Matic tetap terjangkau jika dibanding oli motor matic di kelasnya. Selain itu, TOP 1 Action Matic juga telah dilengkapi berbagai teknologi oli mesin terbaik, diantaranya adalah sebagai berikut

1. JASO MA2 Terbaru 2016

Teknologi ini akan memberikan pengalaman perpindahan transmisi yang lebih halus sesuai dengan standar pelumas motor Jepang. Alhasil Honda Vario 150 akan semakin nyaman dikendarai saat dipakai berkendara jarak jauh maupun dekat.

2. Aditif Anti Karat & Anti Korosi

Teknologi anti karat dan anti korosi yang terkandung pada oli TOP 1 Action Matic akan menjaga dan merawat kebersihan mesin Honda Vario 150 dengan aditif khusus yang mampu membersihkan, mencegah kotoran, dan membentuk endapan.

3. Smooth Riding

TOP 1 Action Matic memiliki teknologi Smooth Riding yang menghasilkan perlindungan tahan lama dan menyeluruh sehingga kinerja transmisi Vario 150 menjadi lebih halus serta terawat.

Semua teknologi di atas menjadi jaminan bahwa TOP 1 Action Matic merupakan oli mesin terbaik untuk Vario 150. Jadi tunggu apalagi, gunakan produk terbaik dari TOP 1 untuk kendaraanmu sekarang. Beli secara langsung di bengkel terdekat atau melalui ecommerce resmi TOP 1 di sini.

Ganti Oli? TOP 1 Aja!

Leave a Comment