Ini Dia Harga 5 Motor Benelli Terbaru Tahun 2023

Benelli adalah produsen sepeda motor tertua dari negara Italia. Perusahaan otomotif ini pertama kali didirikan di Pesaro, Italia pada tahun 1911. Nah, motor-motor produksi Benelli memiliki teknologi dan desain khas Italia. Namun, Benelli juga telah membangun pabrik perakitan di Indonesia dengan menggunakan komponen lokal yang standarnya sama dengan motor produksi di negara asalnya.

Bagi Anda yang tertarik dengan motor Benelli, berikut kami sajikan spesifikasi dan juga harga motor terbaru yang beredar di pasar Indonesia. Anda bisa membeli motor idaman ini di Blibli, baik itu secara cash ataupun kredit motor Benelli. Yuk, simak sama-sama!

1. Benelli Motobi 152

Benelli Motobi 152

Sesuai dengan namanya, sepeda motor ini ditenagai oleh mesin 150 cc SOHC dan dilengkapi dengan 5 percepatan. Motor ini mesinnya sangat responsif dan tangguh di segala medan, walaupun jalan yang dilalui tidak mulus.

Motobi 152 juga dilengkapi dengan penerangan LED yang efisien sehingga bisa membuat pengemudi dapat berkendara dengan nyaman walaupun dalam suasana gelap. Keunikan lain dari Motobi 152 adalah suspensi motor bagian belakang yang serupa tabung, sehingga menampilkan kesan sporty dan membuat guncangan tidak begitu berarti.

Penggemar teknologi Italia pasti hafal dengan desain speedometer yang terkesan klasik ataupun sedikit retro, namun tentunya tetap memberikan fitur yang lengkap. Anda bisa menemukan speedometer itu di Motobi 152. Harga motor keren ini ada di kisaran Rp 23 jutaan.

2. Benelli Panarea 125

Benelli Panarea 125

Skuter matik klasik Panarea 152 ini pertama kali diperkenalkan dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun 2021 beberapa waktu lalu. Tampilan Panarea 125 mirip dengan Vespa namun memiliki target market anak muda.

Skuter klasik ini memiliki lampu utama dengan teknologi full LED, serta dilengkapi dengan lampu hazard yang memberikan tanda kepada pengemudi lainnya apabila terjadi situasi darurat. Dari sisi mesin, kuda besi ini memiliki kekuatan sebesar 124 cc dengan maksimal daya 6,3 Kw/7500 rpm. Menariknya, motor ini dilengkapi dengan engine cut off untuk mempermudah dalam mematikan mesin.

Speedometer Panarea 125 ini memiliki desain klasik dengan fitur-fitur yang modern. Nah, bagi yang tertarik dengan skuter pabrikan asal Italia, silahkan siapkan dana kurang lebih Rp 28 jutaan. Untuk lebih mudahnya, silahkan kunjungi Blibli untuk bisa beli motor Benelli secara kredit.

3. Benelli TNT 135

Benelli TNT 135

TNT 135 adalah sepeda motor dengan jenis naked bike. Motor ini memiliki powerfuel 4 valve dan memiliki kapasitas 135 cc SOHC. Mesinnya setara dengan 13 kekuatan kuda dan menawarkan 5 transmisi kecepatan.

Motor keren ini memiliki suspensi belakang dengan peredam kejut serta pegas hidrolis, sangat nyaman di segala medan. Adapun suspensi depan memiliki tipe teleskopik. Keunikan Benelli TNT 135 terletak pada muffler yang disematkan sehingga suara yang dihasilkan mirip dengan race bike khas Benelli.

Anda tertarik dengan motor sport satu ini? Silakan sediakan dana Rp 32 jutaan untuk meminang motor ini.

4. Benelli Motobi 200 WS

Benelli 200 WS

Beralih ke motor yang memiliki cc di atas 150, Anda harus coba juga Benelli Motobi 200 WS. Motor. Kuda besi dengan kekuatan mesin 200 cc ini perpaduan dari mesin klasik 2 valve dan sistem bahan bakar modern yang tentunya sudah teruji sangat handal.

Dari sisi keamanan, Benelli Motobi 200 WS menggunakan cakram besar dalam sistem pengereman sehingga membuat pengereman jadi lebih akurat, serta aman. Untuk menambah kenyamanan, suspensi Motobi 200 Ws menggunakan teknologi teleskopik, sedangkan bagian belakang menggunakan lengan ayun dengan suspensi ganda.

Penggemar motor klasik pastinya akan menyukai tangki Motobi 200 WS. Desain tangki yang klasik dan besar mampu menampung bahan bakar hingga 15 liter. Uniknya ada indikator bensin di atas tangki.

Knalpot Motobi 200 WS juga berkesan gahar dan macho dengan standar EURO 2, sehingga membuat motor klasik ini ramah lingkungan namun tetap powerfull dari sisi daya. Penasaran dengan motor satu ini? Silahkan merogoh kocek Rp 33 jutaan atau membelinya secara kredit melalui Blibli.

5. Benelli Dong

Benelli Dong

Pabrikan motor dari Italia juga memproduksi sepeda motor listrik, lho. Salah satunya adalah Benelli Dong. Motor listrik ini memiliki baterai 60 Volt dengan jenis 26ah 18650 li-ion+BMS Aluminium Alloy Shell.

Meskipun hanya memiliki 2 silinder SOHC, motor ini bisa berlari hingga 45 km per jam. Ban bagian depannya berukuran 90/90-10, adapun ban bagian belakangnya berukuran 100/90-10. Untuk keamanan, motor listrik ini sudah dibekali sistem pengereman dengan tipe floating menggunakan disc brake hidrolik, baik itu di bagian depan maupun di bagian belakang.

Berat Benelli Dong yang hanya 100 kg membuatnya mampu bergerak lincah menembus kemacetan. Berminat dengan motor listrik ini? Anda harus indent dulu dan menyediakan dana di kisaran Rp 39 jutaan.

Nah, itu dia harga motor Benelli terbaru tahun 2021. Anda bisa membelinya secara cash. Namun, tidak ada salahnya membeli secara kredit motor Benelli idaman. Terlebih, apabila keuangan Anda sedang dalam situasi tidak bersahabat. Silahkan gunakan fitur kredit ini di Blibli ya. Selamat berbelanja!

Leave a Comment